Notification

×

Tag Terpopuler


Menu MBG Rp10.000 Per Porsi, Ahli Gizi Mesti Cukupi Jumlah Kalori Ketentuan BGN

Thursday, April 24, 2025 | Thursday, April 24, 2025 WIB Last Updated 2025-04-24T09:28:35Z


PALEMBANG, SP - Naik turunnya harga bahan makanan menjadi tantangan bagi mitra dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) dalam mengatur pemenuhan gizi dengan dana yang sudah ditetapkan oleh Badan Gizi Nasional (BGN).


Sebab, dengan harga yang ditentukan oleh BGN, mitra dapur MBG harus mencukupkan kilo kalori (Kkal) yang dibutuhkan oleh siswa mulai dari SD hingga SMA.


Ahli Gizi dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Dapur MBG Ilir Timur III Palembang, Tia Ditri Yulianti mengatakan, dalam satu pekan pihaknya telah menentukan menu yang akan diberikan kepada siswa setiap harinya.


"Menu yang diberikan sesuai dengan budget yang ditentukan oleh BGN untuk siswa kelas 4 SD - XII SMA Rp10.000 per porsi, sedangkan kelas 1 - 3 SD Rp8.000 per porsi," katanya, Kamis (24/4/2025).


Dikatakannya, dengan patokan harga tersebut, pihak SPPG dan Ahli Gizi harus menyesuaikan dengan pembelanjaan bahan makanan. Nilai gizinya disesuaikan budget dan menyesuaikan ketentuan kalori yang harus dipenuhi setiap harinya dari BGN.


"Harga bahan pangan serba naik ini, kita utamakan menu utama protein hewani seperti ayam, ikan dan telur itu pasti selalu ada," katanya. 


Menurutnya, menyiasati jika bahan makanan naik pihaknya variasikan bahan sayur tapi tidak mengurangi nilai gizi. Protein yang diutamakan atau selalu ada yakni 2x ayam, 1x ikan dan 2x telur.


"Kilo kalori (Kkal) yang ditentukan oleh BGN kelas 4 SD sampai SMA 650 kkal, sedangkan kelas 1-3 SD 450 kkal. 


Menurutnya, gizi harus terpenuhi dalam satu menu, pihaknya menyesuaikan budget tapi tetap bisa disesuaikan. Ini termasuk dengan menu susu. Dimana menu susu 2x dibarengi dengan menu protein telur.


"Agar kkal terpenuhi dalam satu set menu, maka kita siasati susu digabung dengan menu telor," ujarnya. (Ara)

×
Berita Terbaru Update