PAGARALAM, SP - Wakil Walikota Pagar Alam, Hj. Bertha, Menutup Pesantren Kilat (Sanlat) Ramadhan Majelis Taklim Insan Madani, di Masjid Taqwa, Kelurahan Beringin Jaya, Kecamatan Pagar Alam Utara, Kota Pagar Alam, Senin (10/03/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Walikota Pagar Alam menyambut baik dan mengapresiasi Majelis Taklim Insan Madani yang telah menginisiasi kegiatan.
"Tentunya ini merupakan kegiatan positif yang dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, terlebih pada bulan Suci Ramadhan ini, dimana semua pahala dilipat gandakan," ucap Wakil Walikota.
"Tak hanya membaca Al-Qur'an, semoga kita semua bisa memahami isinya dan mengamalkannya di dalam kehidupan kita sehari-hari," lanjut Wakil Walikota.
Menutup sambutannya, Wakil Walikota juga berharap Kedepan, semoga akan ada kegiatan seperti ini yang diselenggarakan penuh selama bulan Suci Ramadhan dengan melibatkan tidak hanya ibu-ibu, tetapi juga bapak-bapak bahkan generasi muda Kota Pagar Alam. (Rep)