Notification

×

Tag Terpopuler

KPUD Pagaralam Gelar Rakor Persiapan Rekapitulasi Perolehan Suara

Thursday, November 28, 2024 | Thursday, November 28, 2024 WIB Last Updated 2024-11-28T14:06:58Z


PAGARALAM, SP - KPU Kota Pagar Alam Melaksanan Kegiatan Rapat Koordinasi Persiapan Rekapitulasi Perolehan Suara Tingkat Kecamatan dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Serta Walikota dan Wakil Walikota Pagar Alam Tahun 2024, Kamis (28/11/2024).

 

Kegiatan dibuka oleh Ketua KPU Kota Pagar Alam Ibrahim Putra didampingi Anggota KPU  dan Jajaran Sekretariat KPU.


Turut hadir dalam kegiatan Rapat Tersebut Wakapolres Pagar Alam serta jajaran Kapolsek se - Kota Pagar Alam, Ketua dan Anggota Bawaslu, Camat se -Kota Pagar Alam, Panwascam dan PPK.


Ketua KPU Pagaralam Ibrahim Putra kepada media ini menuturkan, sehubungan dengan telah selesainya pemilihan tentu dilanjutkan dengan rekapitulasi suara berjenjang,tingkat kecamatan dan tingkat kota.


"Perlu adanya persiapan dan kesiapan dalam melaksanakan rekapitulasi ini, setelah tingkat kecamatan yang kn dilaksanakan Jumat besok (29/11) setelahnya baru tingkat Kota." urainya.


"Harapan kita, rekapitulasi baik tingkat kecamatan maupun tingkat kota terlaksana dan berjalan sebagaimana mestinya," tutup Ibrahim Putra. (Rep)


×
Berita Terbaru Update