Notification

×

Tag Terpopuler

Warga Asal OI-OKI Wilayah Muba Timur Siap Menangkan Pasangan Toha - Rohman

Saturday, October 05, 2024 | Saturday, October 05, 2024 WIB Last Updated 2024-10-05T12:41:37Z


MUBA, SP - Setelah mendapatkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), kali ini giliran warga asal OI - OKI yang berdomisili di Kabupaten Musi Banyuasin bagian Timur, mendukung dan siap memenangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Muba H Toha Tohet SH - KH Rohman (TOHAROH).


Deklarasi yang dipusatkan di jalan TSM belakang Puskesmas Kecamatan Sungai Lilin, Sabtu (5/10/2024) sore itu, juga menggelar pasar murah, pembacaan shalawat nabi dan tausiah oleh Ustadz Fikri Reza.


Hadir dalam kesempatan itu, pasangan calon Bupati Muba Toha-Rohman, Tim Pemenangan Toharoh Candra SKM, Sekjen Bamukoi Muba ADV Fahmi SH MH, Ketua Puja Kesuma, Ketua Puja Suma Muba, anggota DPRD Muba dari Partai Nasdem, Penceramah asal kota Palembang Ustadz Fikri Reza dan ratusan warga OI-OKI bagian Muba Timur.


Fahmi SH MH dalam kesempatan itu mengatakan, warga OKI-OI sudah lama ingin bersilaturahmi dengan Toharoh, dan baru kali ini bisa dilaksanakan setelah terbentuk kordinator dari Kecamatan Muba Timur. 


Dirinya menjelaskan, warga yang tergabung di Bamukoi berkisar 8ribu orang dan siap mensukseskan pasangan Toharoh. "Disini yang kami ketahui pak Toha orang baik dan pak Rohman seorang Kiyai dan atas masukan dari calon gubernur Mawardi Yahya, Muba mau kalian apakan kalau pemimpinnya bukan putra daerah," jelas Fahmi.


Mewakili warga OI-OKI, Fahmi mengatakan siap memenangkan Toharoh pada pemilihan kepala daerah serempak di Muba tahun ini. "Anak rantau sudah biasa hidup susah, dan jangan khawatir dengan kami, Toharoh harga mati," pungkasnya.


Lintang Arifai selaku tokoh masyarakat OKI-OI Muba Timur mengucapkan terimakasih atas kunjungan Toharoh, yang sekaligus memfasilitasi kegiatan pasar murah tersebut. "Terimakasih atas kunjungan dan kepedulian bapak Toha dan Rohman, semoga bapak berdua dipilih oleh masyarakat Muba dan terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Muba," ujarnya.


Sementara, pasangan Toha-Rohman mengucapkan terimakasih atas dukungan dari warga Muba khususnya warga OI-OKI yang ada di Muba bagian Timur.


"Kami berdua mengucapkan terima kasih dapat bersilaturahmi bersama masyarakat asal OKI-OI di Muba bagian timur ini. Toha adalah warga asli Muba dan kedepan berjuang tanpa memandang suku, etnis dan agama untuk Muba lebih baik," jelasnya.


Toha-Rohman juga mengharapkan, agar pada hari H nantinya, warga OI-OKI tetap mendukung dan mencoblos nomor 2. 


"Jangan lupa, tanggal 27 November 2024, coblos nomor 2. Atas saran dan masukan tokoh masyarakat Muba bagian Timur, jika Toharoh menang, Muba Timur harus dimekarkan menjadi kabupaten baru," pungkasnya. (ch@)


×
Berita Terbaru Update