Notification

×

Tag Terpopuler

Diduga Lakukan Penganiayaan, Warga Keluang Dilaporkan ke Polisi

Thursday, September 26, 2024 | Thursday, September 26, 2024 WIB Last Updated 2024-09-26T09:07:40Z


MUBA, SP - Kuasa Hukum seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) berinisial W Desa Tegal Mulyo Kecamatan Keluang Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Rian Abdulah SH dan Heri Kusuma SH melaporkan R ke Polsek Keluang Polres Musi Banyuasin.


Laporan tersebut akibat adanya dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh R terhadap W yang terjadi sekitar Pukul 11.30 Wib di depan rumah pelaku di Desa Karya Maju, Kecamatan Keluang Kabupaten Musi Banyuasin, Rabu (18/9/2024) lalu.


Rian Abdulah SH selaku kuasa hukum W membenarkan atas laporannya tersebut. "Kasus ini sudah kita laporkan ke pihak Polsek Keluang dengan laporan polisi nomor : LP/B10/IX/2024/SPKT/POLSEK KELUANG/POLRESMUBA/POLDA SUMSEL," jelasnya, Kamis (26/9/2024).


Menurut Rian, adapun kronologis kejadiannya, korban melintas bersama putrinya yang masih berusia dua tahun, yang saat akan menjemput putranya di sekolah dasar IT. Tepat di depan rumah pelaku, korban dihentikan oleh suami R yang berinisial I dan cekcok.


Lanjut Rian, selang beberapa menit pelaku inisial R mendatangi korban lalu sempat terjadi adu mulut atau cekcok dan pelaku langsung melakukan pemukulan terhadap korban hingga beberapa kali. Akibat kejadian tersebut korban mengalami memar atau benjol di bagian kepala sebelah kiri dan dirujuk ke Puskesmas Karyamaju.


"Kejadian itu saya berfikir sangat keterlaluan, inikan negara hukum, apapun permasalahannya harus berdasarkan hukum, bukan malah main hakim sendiri dan bersikap arogan. Dinegara kita inikan tidak ada yang boleh berdiri di atas hukum," jelasnya. 


Atas kejadian tersebut, pihaknya melaporkan pelaku di Polsek Keluang dan meminta agar permasalahan ini segera ditindak lanjuti oleh aparat kepolisian.


"Maka dari itu kami laporkan R supaya tidak terjadi lagi korban lainnya demi terciptanya kondusifitas masyarakat," jelas Rian Abdullah SH. 


Sementara, Kapolsek Keluang AKP Yohan Wiranata membenarkan adanya laporan tersebut. "Perkara ini sudah naik ketingkat penyidikan," pungkasnya. (ch@)

×
Berita Terbaru Update