Notification

×

Tag Terpopuler

Diperiksa Penyidik, Letizia Akui Ditanya Soal Dana Hibah dan Donor Darah PMI Kota Palembang

Wednesday, July 10, 2024 | Wednesday, July 10, 2024 WIB Last Updated 2024-07-10T05:31:56Z

Letizia seusai menjalani pemeriksaan di Kejari Palembang (Foto : Ariel/SP)

PALEMBANG, SP - Setelah Ahmad Zulinto dan Sulaiman Amin, giliran dr Hj Letizia keluar dari ruang pemeriksaan penyidik pidana khusus Kejaksaan Negeri Palembang, Rabu (10/7/2024).


Letizia selaku Kabid Kesehatan dan Donor Darah PMI Kota Palembang hadir memenuhi panggilan penyidik terkait penyelidikan dugaan tindak pidana korupsi danah hibah dan biaya pengganti pengelolaan darah PMI periode 2020-2023.


Seusai menjalani pemeriksaan Letizia mengaku tidak ada kaitannya dengan dana hibah akan tetapi dia ditanya penyidik terkait donor darah di PMI Kota Palembang.


"Saya hadir memenuhi undangan penyidik bersama-sama teman pengurus PMI Kota Palembang lainnya. Soal dana hibah saya tidak mengelola dana hibah tetapi saya ditanya terkait pelayanan kesehatan dan donor darah saja," singkatnya.


Dari pantauan Letizia hadir di Kejari Palembang dari dari pukul 09.03 WIB dan keluar pukul 12.00 WIB.


Dari informasi yang berhasil dihimpun, saksi-saksi yang sudah hadir memenuhi panggilan penyidik baru Sulaiman Amin, Ahmad Zulinto dan Letizia sementara untuk sejumlah saksi lainnya masih belum terlihat di Kejari Palembang.


Hingga berita ini diturunkan, awak media masih menunggu saksi-saksi yang dipanggil oleh penyidik. (Ariel)

×
Berita Terbaru Update