MUBA, SP - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang dilakukan di dua desa dalam Kecamatan Lais Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) berjalan lancar. Bahkan, proses perhitungan suara sementara telah dilaksanakan.
Turut memantau dalam kegiatan tersebut, Sekdis PMD Muba Drs Deni Sukmana MSi, Kapolsek Lais Iptu Hendra, Camat Lais Demoon Hardian Eka Suza SSTP MSi, Babinsah, Bhabinkamtibmas, Pj Kades, 15 Personil Brimob yang dipimpin Danki Brimob AKP Tusyanto.
Hasil perhitungan sementara untuk Desa Lais dengan nomor urut 1 atas nama Lisyanti mendapatkan suara 1.562, dan nomor urut 2 atas nama Hartato SE mendapatkan suara sebanyak 1.171, jumlah suara sah 2.733, suara tidak sah 65, total suara 2798.
Sementara, Desa Purwosari dengan nomor urut 1 atas nama H Mustamil Jali mendapatkan suara sebanyak 1.446, nomor urut 2 atas nama Muhammad Dung Spd mendapatkan suara sebanyak 840, jumlah suara sah 2.286, suara tidak sah 34, total suara 2.320.
Atas kemenangan tersebut, Nomor Urut 1 H Mustamil Jali mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat sehingga dirinya terpilih kembali menjadi kepala desa Purwosari periode kedua masa jabatan 2022-2028.
"Alhamdulilah, saya ucapkan terima kasih banyak kepada seluruh masyarakat, telah mempercayakan dan memberikan amanah kepada saya untuk memimpin Desa Purwosari peridoe 2022 - 2028," ujarnya.
Masih katanya, kedepan banyak tugas yang harus diselesaikan salah satunya melanjutkan pembangunan untuk desa Purwosari.
"insya Allah, saya akan berupaya melanjutkan pembangunan desa Purwosari, mendukung program pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin Bangkit Bersinergi Membangun Muba," pungkasnya.
Terpisah, Camat Lais Demon Hardian Eka Suza SSTP MSi menyampaian ucapan terimakasih yang setinggi tinggi kepada sengenap pihak serta seluruh elemen masyarakat atas terselenggaranya Pemilihan Kepala Desa Serentak baik di Desa Purwosari maupun Desa Lais, berjalan aman dan kondusif serta tidak adanya gesekan-gesekan apapun yang berpotensi pada gangguan keamanan dan ketertiban.
"Ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada panitia yang ada di desa, yang telah ikut mensukseskan pilkades di desanya masing-masing, sehingga berjalan lancar dan aman," ujar Demoon. (ch@)