Notification

×

Tag Terpopuler

Soal Uang OTT Rp 1,5 Miliar, Dodi Reza : Demi Allah Itu Milik Ibu Saya

Thursday, June 09, 2022 | Thursday, June 09, 2022 WIB Last Updated 2022-06-09T09:21:37Z


Dodi Reza, Herman Mayori dan Eddy Umari saling bersaksi di Pengadilan Tipikor Palembang (Foto : Ariel/SP)


PALEMBANG, SP - Tim Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menghadirkan secara langsung tiga terdakwa mantan Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex Noerdin, Kepala Dinas PUPR Herman Mayori dan Kabid SDA/PPK Eddy Umari di Pengadilan Tipikor Palembang, Kamis (9/6/2022).


Dihadapan majelis hakim yang diketuai Yoserizal SH MH, ketiganya dihadirkan untuk saling bersaksi sekaligus pemeriksaan terdakwa dalam perkara dugaan penerimaan hadiah atau janji pengadaan barang dan jasa infrastruktur tahun anggaran 2021 pada Dinas PUPR Musi Banyuasin.


Dodi Reza dalam keterangannya saat menjadi saksi untuk terdakwa Herman Mayori dan Eddy Umari tetap membantah menerima aliran uang fee proyek sepuluh persen sebesar Rp. 2,6 miliar seperti yang dituduhkan kepadanya.


"Saya tidak pernah sama sekali menerima uang fee proyek sebagaimana dalam dakwaan penuntut umum," ujar Dodi saat menjawab pertanyaan dari tim kuasa hukum Eddy Umari.


Bahkan Dodi juga mengaku tidak pernah memerintahkan Herman Mayori, Eddy Umari, Badruzaman alias Acan staf ahli Bupati, Irfan (PPK Dinas PUPR) dan ajudannya Mursyid, untuk mengumpulkan uang fee dari Suhandy (Terpidana kasus yang sama) selaku kontraktor yang mengerjakan proyek di Muba.


"Saya tidak pernah memerintahkan mereka untuk memungut uang fee proyek dari kontraktor Suhandy," terangnya.


Kemudian saat disinggung Alamsyah Hanafiah kuasa hukum Eddy Umari terkait uang Rp 1, 5 miliar yang ditemukan pada saat Operasi Tangkap Tangan (OTT), apakah uang dari fee proyek, Dodi menegaskan uang tersebut milik Ibu nya untuk membayar jasa pengacara ayahnya (Alex Noerdin).


"Demi Allah, uang itu milik ibu saya untuk membayar jasa pak Susilo Ari Wibowo selaku pengacara ayah saya," tegasnya.


Sementara itu, Herman Mayori dan Eddy Umari kompak mengaku tidak pernah menyerahkan uang fee proyek secara langsung kepada Dodi Reza selaku Bupati. (Ariel)


×
Berita Terbaru Update