Notification

×

Tag Terpopuler

2 Truk plus 16 Petugas Disiagakan Atasi Sampah Pasar Malam

Saturday, June 11, 2022 | Saturday, June 11, 2022 WIB Last Updated 2022-06-11T13:07:11Z

 


PAGARALAM, SP - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Pagaralam menyediakan 2 truk khusus plus 16 Petugas kebersihan guna mengatasi sampah Pasar Malam yang dipastikan membanjiri kawasan lokasi Bazar dan Pasar Malam, mengingat banyak pedagang yang menggelar dagangan dengan potensi sampah.


PLt.Kepala Dinas Lingkungan Hidup kota Pagaralam, Dekky Aprizal kepada media ini menjelaskan, untuk menjaga kebersihan kawasan Pasar Malam kita siagakan dua unit truk sampah dan 16 Petugas kebersihan.


"khusus kawasan ini disiagakan 2 unit truk berikut 16 petugas kebersihan, dengan skema ini diharapkan akan dapat menjaga kebersihan lokasi." urainya di ruang kerjanya kemarin.


Petugas kebersihan ini diambil dari daerah yang dekat dengan lokasi Bazar, agar cepat gerak nya, mengingat petugas ini juga bertanggung jawab dengan lokasi lokasi kebersihan yang sudah ditentukan, imbuhnya. "Selain bertanggung jawab dengan kebersihan kawasan Pasar Malam juga tanggungjawab dengan beban kebersihan rutin." ujar Dekky.


Ditambahkan dia,skema dan formula ini akan bisa mengatasi kawasan Pasar Malam, namun bila diperlukan tentu petugasnya akan ditambah. "sesuai dengan kondisi skema ini bisa saja dirubah agar kebersihan kawasan Pasar Malam tetap terjaga" Pungkasnya. (Rep)


×
Berita Terbaru Update