PAGARALAM, SP - Surat Pemberitahuan Pajak Terutang (SPPT) untuk masyarakat kota Pagaralam dalam waktu dekat akan disalurkan ke wajib pajak (WP). Minggu kedua April lembar SPPT akan disebar ke WP melalui RW dan RT masing masing kecamatan.
Hal ini diungkapkan oleh P.Lt Kepala Badan Keuangan Daerah kota Pagaralam.Ade Kurniawan melalui Kabid Pendataan dan pendaftaran.Wiro Disyanli saat bincang bincang dengan media ini kemarin di ruang kerjanya.
"Secara massal kita buat lembar SPPT yang akan disebarkan kepada wajib pajak. Hal ini sebagai landasan wajib pajak memenuhi kewajibannya."terang Wiro. Sebanyak 43000 lembar SPPT sudah kita cetak dan April Minggu kedua akan disebarkan sesuai mekanisme yang ada,imbuhnya.
Masih kata Wiro, target pajak bumi dan bangunan (PBB) tahun 2022 sama dengan tahun sebelumnya yakni Rp.1,5 miliyar. "Target kita tidak berubah sama seperti tahun 2021."urainya.
Disinggung capaian target ? , tahun 2021 kisaran 70 persen tercapai.."target tercapai 70 persen dari target Rp 1,5 miliyar,hal ini karena terkadang meski objek sudah berpindah tangan tetapi belum balik nama dan sebagainya, akan tetapi optimist dibayar oleh wajib pajak karena sifatnya terutang,"imbuhnya.
Pantauan di kantor Badan Keuangan Daerah sejumlah petugas sibuk dengan bagian masing masing, ada yang merobek,ngecap,dan seterusnya. (Rep)