Notification

×

Tag Terpopuler

HINGGA 2023, MAHENDRA : “ULAK PANDAN DI PASTIKAN KEMBALI DIPIMPIN PEJABAT KADES”

Monday, December 13, 2021 | Monday, December 13, 2021 WIB Last Updated 2021-12-13T00:48:38Z
LAHAT, SP – Merujuk pada partisipasi pemilih pada Pemilihan Kepala Desa Ulak Pandan kemarin yang tidak mencapai 50%+1 sudah dipastikan Kepemimpinan Desa Ulak Pandan akan kembali dipimpin oleh Pejabat Kepala Desa hingga tahun 2023.

Praktisi Hukum Kabupaten Lahat, Mahendra Wijaya mengatakan Pilkades Ulak Pandan akan kembali dilaksanakan pada tahun 2023

“Menjelang 2023 Desa Ulak Pandan akan kembali dipimpin Pejabat Kepala Desa” ujarnya

Mahendra menjelaskan bahwa Berdasarkan Perda Kabupaten Lahat No. 4 Tahun 2015 tentang Pemilihan Kepala Desa pada Pasal 33 menyatakan :

1. Pemilihan kepala desa dinyatakan sah apabila jumlah yang hadir untuk menggunakan hal pilihnya 1/2 (setengah) ditambah satu dari jumlah pemilih yang telah disahkan oleh BPD.

2. Dalam hal jumlah pemilih yang hadir untuk menggunakan hak pilihnya kurang dari yang telah ditentukan sebagaimana dimaksud pada ayat (1), maka pemilihan kepala desa dilaksanakan pada gelombang selanjutnya.

“Merujuk pada pasal tersebut, Artinya pemilihan Kepala Desa Ulak Pandan Kecamatan Merapi Barat batal demi hukum, dan akan ada pemilihan kepala desa kembali pada gelombang pilkades tahun 2023″ ujarnya

Sebagaimana diketahui bahwa, partisipasi Pemilih pada Pilkades Ulak Pandan kemarin hanya diikuti oleh 512 pemilih dari 1.999 suara pemilih , dengan rincian 422 suara sah, 90 suara tidak sah

“Yang saya tak habis pikir, kok 4 calon kades hanya bisa mengumpulkan 422  atau 512 pemilih, padahal pemilih ribuan, Suryadinata dapat 30 suara, Jhoni Walker 66 suara, Pirsol 2 suara dan hasairin 324 suara, 90 suara tidak sah, mau ketawa takut dosa lihatnya” katanya lagi.

Masih kata Mahendra, saya berharap Susiawan Rama yang gagal berkompetisi di pilkades tahun 2021 ini, nantinya pada Pilkades tahun 2023 untuk ikut berpertisipasi menjadi Calon Kades tahun 2023

“Selain Susiawan Rama, ke empat calon kades yang hanya mampu membawa 422 atau 512 suara ke TPS TPS kemarin juga agar ikut di Pilkades 2023” ujar Mahendra

Lebih lanjut, Mehendra mengatakan “Saya sangat mengapresiasi situasi aman dan nyaman yang diciptakan oleh warga desa dan aparat penegak hukum, bahwa pilkades kemarin dalam situasi kondusif aman terkendali” pungkas Mahendra

Sementara Darul Efendi, S.E., M.Si – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lahat belum dapat dikonfirmasi terkait kepemimpinan Desa Ulak Pandan Pasca Pilkades kemarin. (Dharmawan SE)
×
Berita Terbaru Update