PALEMBANG, SP – Setelah hampir dua bulan ditutup untuk kegiatan keagamaan, Rabu (3/6/202) ribuan masjid, musholla dan surau di Kota Palembang akhirnya dibuka kembali. Pembukaan itu dilakukan secara penuh untuk kegiatan peribadatan maupun keagamaan lainnya.
"Sesuai Fatwah MUI dengan Kementerian Agama, bahwa Masjid dimanfaatkan lagi seperti biasa, tapi mengedepankan protokol kesehatan," kata Harnojoyo usai membuka masjid di kawasan Plaju Palembang, Rabu (3/6).
Dijelaskan Walikota dua periode itu, pihaknya menghimbau kepada Kemenag agar dapat terus berkoordinasi bersama gugus tugas dalam pelaksanaan shalat berjamaah.
"Untuk daerah, ini bagaimana Kemenag untuk koordinasi bersama gugus tugas ketika rumah ibadah kita sudah mengedepankan protokol kesehatan, maka dia sudah bisa menjalankan ibadahnya seperti biasa," ujarnya.
Harnojoyo menyampaikan apresiasi kepada para jamaah serta seluruh pengurus Masjid Habibaturrahman Plaju Palembang yang dianggapnya telah mengindahkan himbauan pemerintah terkait protokol kesehatan.
"Alhamdulillah kalau di masjid ini tadi jemaahnya sudah betul-betul mengindahkan protokol kesehatan, sebenarnya kita tidak merencanakan disini, kita sebenarnya merencanakan di Masjid Agung," ungkapnya.
"Selama dia melaksanakan protokol kesehatan, silahkan," ucap Harnojoyo.
Pembukaan masjid sendiri dibuka secara resmi oleh Walikota Palembang H.Harnojoyo bersama wakilnya Fitrianti Agustinda, Sekretaris Daerah (Sekda) Palembang Ratu Dewa dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkofinda) Kapolresta Palembang Kombes Pol Anom Setyadji, Komandan Kodim (Dandim) 0418/Palembang Kolonel Arm Widodo Noercahyo serta jajaran, shalat Zuhur berjamaah di Masjid Habibaturrahman Plaju Palembang bertepatan dengan perpanjangan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tahap II. (Ara)