Notification

×

Tag Terpopuler

Sempat Rekayasa Istri Bunuh Diri

Wednesday, April 29, 2020 | Wednesday, April 29, 2020 WIB Last Updated 2020-04-29T02:42:22Z
Reno Wahyudi, Tersangka Pembunuhan Meriza, Ibu Muda Yang Tewas Tanpa Busana (foto/ist)
- Meriza Tewas di Tangan Suami 

MUARA ENIM, SP – Tewasnya Meriza Aditama, ibu muda yang tewas tanpa busana di Lawang Kidul Muara Enim akhinya menemui titik terang. Tersangkanya adalah Reno Wahyudi (33), yang tak lain adalah suami dari korban. 

Kapolres Muaraenim AKBP Donni Eka Syaputra melalui Kasat Reskrim Polres Muaraenim AKP Dwi Satya Arian membenarkan jika Reno telah ditahan atas kasus kematian korban. Motifnya karena cek cok mulut.

Bermula saat korban mencurigai tersangka telah selingkuh dengan wanita lain hingga terjadi ribut mulut mulut antara tersangka dan korban yang berakhir dengan tewasnya korban. Reno sempat berkila jika istrinya tewas karena bunuh diri. 

Namun Polisi menaruh kecurigaan dan menemukan beberapa kejanggalan terhadap peristiwa ini. Hingga akhirnya tim gabungan Sat Reskrim Polres dan Polsek Lawang Kidul langsung mendatangi dan melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti, serta memintai keterangan saksi-saksi. 

Dari hasil penyelidikan tersebut, pelaku pembunuhan mengarah kepada Reno, kemudian pelaku dibawa dan diamankan petugas ke Polsek untuk dimintai keterangan.

Dari keterangan Reno, ia beberapa kali memukul korban dengan tangan kosong, membenamkan wajah korban ke dalam westafel yang berisi air dan menarik leher korban menggunakan tali rafia dan kabel hingga akhirnya korban meninggal dunia.

“Dari pemeriksaan didapatkan juga informasi, jika tersangka menikah dengan korban Meriza pada bulan Januari 2007 kemudian bercerai pada bulan Desember 2017, kemudian menikahi kembali dengan korban Meriza bulan Agustus 2018 dan punya 3 anak,” beber Kasat Reskrim. 

Dari pemeriksaan didapatkan juga informasi, jika tersangka menikah dengan korban Meriza pada bulan Januari 2007 kemudian bercerai pada bulan Desember 2017. “Kemudian menikahi kembali korban pada bulan Agustus 2018 dan punya 3 anak,” urai Kasat Reskrim.
Ditambahkan dia, jika tersangka diketahui juga sering melakukan KDRT terhadap korban sejak hari Jumat (24/04/2020), hingga puncaknya pada hari Minggu (26/04/2020) yang mengakibatkan korban meninggal dunia,” tambah Kasat Reskrim. (fan)
×
Berita Terbaru Update