Warga saat melakukan penyemprotan cairan disinfektan di masjid Al-Islah. (foto:Cr2) |
PALEMBANG, SP - Guna menghindari penyebaran wabah Virus Carona (Covid-19), masjid Al-Islah di Kelurahan 14 Ulu Kecamatan Seberang Ulu II (SU II) juga melakukan penyemprotan didinfektan, Minggu (05/04/2020).
Ketua Pengurus Masjid Al-Islah Achmad Junaidi mengatakan, penyemprotan disinfektan sudah dilakukan untuk kedua kalinya. Dimana, penyemprotan pertama langsung dari kelurahan 14 Ulu.
"Untuk penyemprotan kedua ini dari masyarakat langsung," katanya saat di wawancara Sumsel Pers di sela penyemprotan disfektan, kemarin.
Dijelasknnya, untuk pelaksanaan sholat Jum’at sendiri telah ditiadakan sejak dua minggu lalu sejak wabah Covid-19 marak di Sumsel.
“Pastinya, nanti dilihat dulu bagaimana situasi kedepan. Kalau, memang memungkin pada tanggal 10 April kita lakukan sholat Jum’at. Jika memang belum memungkinkan terpaksa kita sholat di rumah masing-masing," urainya.
Pantuan Sumsel Pers di lapangan, tampak beberapa petugas tengah melakukan penyemprotan Disfektan. Dimana, petugas satu persatu melakukan penyemprotan dipagar masjid, lantai, dinding dan beberapa lagi ruangan. (Cr2)