Sekretaris Dinas Kesehatan kota Pagaralam, M.Taswin |
PAGARALAM, SP - Setidaknya saat ini Dinas Kesehatan Kota Pagaralam memiliki 70 set alat pelindung diri (APD). Dari jumlah tersebut beberapa set diantaranya akan didistribusikan ke Puskesmas-puskesmas di dalam Bumi Besemah. Dimana setiap puskesmas masing-masing dijatah 5 APD.
"Diharapkan penggunaan APD tepat sasaran sehingga tidak mubazir mengingat harganya sangat mahal sekali pakai dan ditengah pandemi virus corona ini APD sulit didapat serta sangat mahal,’ ujar Kepada Dinas Kesehatan Pagaralam, Desi Elviani melalui Sektetaris,M.Taswin, Jumat (03/04) lalu.
Dijelaskannya, pengadaan APD tersebut bersumber dari dana APBD. “Sebelumnya kita hanya memiliki 40 set APD, kemudian dialokasikan pembelian 30 set lagi yang tiba pada Jumat pagi lalu, sementara bantuan dari provinsi belum diterima. Termasuk juga Rapid Test yang dijanjikan,” ujarnya.
Dijelaskan APD yang dimiliki Dinkes terbagi dua jenis, yakni sekali pakai dan lebih dari satu kali pakai, namun sebelum dipakai kembali harus disterilkan,”jelas Taswin.
“Apa yang kita persiapkan tidak lain mewanti-wanti kemungkinan terburuk, dan semoga saja tidak ditemukan di Pagaralam ada korban sampai meninggal karena Virus Corona. Waspada dan hati-hati perlu tapi jangan pula kita dihantui sehingga beban kerja terbengkalai jadinya, meski memang ada penambahan jumlah orang dalam pemantauan (ODP) ."pungkasnya. (Repi)