Notification

×

Tag Terpopuler


Diduga Bibit Jagung Bantuan Pemerintah Diperjualbelikan

Wednesday, April 01, 2020 | Wednesday, April 01, 2020 WIB Last Updated 2020-04-01T08:17:47Z
Kepala Dinas Pertanian Banyuasin Zainudin
BANYUASIN, SP - Kepala Dinas Pertanian Banyuasin Zainudin mengaku geram dengan ulah oknum tidak bertanggung jawab yang diduga telah memperjualbelikan benih jagung hybrida bantuan dari pemerintah. 

Untuk memastikan ada tidaknya jualbeli bibit jagung itu, Zainudin turun langsung menyisir warung-warung yang ada di Banyuasin guna memastikan kebenaran informasi yang terimnya, sekaligus menangggapi keluhan masyarakat.

“Kami dan Korlap/PPL kecamatan dan desa sudah mengecek kesemua warung yang menjual Saprodi di wilayah Tanjung Lago,” ujar Zainudin kepada wartawan di ruang kerjanya, Rabu (1/4/2020).

Hasil Sidak yang dilakukan pada Kamis (26/3) lalu pihaknya tidak menemukan adanya benih bantuan pemerintah yang beredar di warung. “Sebatas informasi yang kami terima memang ada. Kami minta laporan masyarakat akurat di mana lokasi yang beredar agar bisa dikroschek ke lapangan,” terang dia.

Zainudin menegaskan dalam dua tahun terakhir ini, Pemkab Banyuasin tidak ada program bantuan bibit jagung ke petani. Apabila memang ditemukan, maka akan ditelusuri pemasok benih jagung hingga merugikan petani. “Banyuasin dalam 2019 sampai sekarang belum ada bantuan benih jagung yang diturunkan,” ungkap dia.

Yang dikhawatirkan dirinya kedepan, jika program dari Pemkab Banyuasin juga disalahgunakan oknum yang memperjualbelikan bantuan benih jagung. “Mulai dari sekarang kita atasi, kedepan tidak adalagi oknum yang memperjualbelikan benih jagung bantuan pemerintah tersebut,” kata dia.

Sementara itu,  Ketua RJB Indonesia Banyuasin Iswandi mendukung upaya Dinas Pertanian Banyuasin yang bertindak cepat terkait melakukan sidak atas beredarnya bantuan benih jagung bantuan dari pemerintah yang diperjualbelikan.

“Setahu saya kasus seperti ini sudah sejak lama. Kita minta Dinas Pertanian peka dengan masalah petani hingga harus membeli bibit jagung dengan harga Rp200 ribu per 5kg,” kata dia.  (Adm)
×
Berita Terbaru Update