Notification

×

Tag Terpopuler


Belajar Online Siswa SMA/SMK Diperpanjang

Thursday, April 02, 2020 | Thursday, April 02, 2020 WIB Last Updated 2020-04-02T02:36:46Z
Ilustrasi. (foto:net)
PALEMBANG, SP -  Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) kembali memperpanjang waktu belajar di rumah bagi siswa Sekolah Menengah atas (SMA) dan Sekolah Menangah Kejuruan (SMK) hingga 25 April mendatang. 

Plt Kepala Dinas Pendidikan Sumsel, Riza Pahlevi mengatakan, perpajangan waktu belajar siswa di rumah tersebut sebagai upaya yang dilakukan menyikapi perkembangan aksus virus Corona (Covid-19) di Provinsi Sumsel. 

Sebagai upaya untuk memtus rantai penyebaran Covid-19, Disdik Sumsel memperpanjang waktu belajar siswa dari 4 April hingga 25 April 2020 mendatang. 

“Belajar di rumah kita perpanjang, ini bukan libur ya. Tapi belajar yang dialihkan di rumah dengan memanfaatkan daring,” ungkapnya kepada sumsel Pers, Rabu (1/4/2020).

Riza mengungkapkan, pihaknya telah mengeluarkan surat edaran terkait perpanjangan belajar daring tersebut. diharapkan kepala sekolah segara memberikan informasi kepada siswa masing-masing. 

“Siswa dan guru jangan sampai menyalahkan waktu belajar daring ini dengan hal kegiatan lainnya seperti jalan-jalan atau kegiatan yang diluar ketenteuan sehasrunya. Silahkan manfaatkan dengan baik waktu belaajr daring ini,” tegasnya.

Kendati demikian, sekolah diimbau tetap memberlakukan jam masuk secara bergantian untuk tetap hadir ke sekolah agar proses surat-menyurat tetap berjalan seperti biasanya. Sehingga Riza menegaskan,kendati siswa belajar secara daring namun dipastikan sekolah tetap akan buka. (Kar)
×
Berita Terbaru Update