Notification

×

Tag Terpopuler

PD Pasar Bantah Pasar Induk Jakabaring Tutup

Thursday, March 26, 2020 | Thursday, March 26, 2020 WIB Last Updated 2020-03-26T02:12:11Z
Direktur Utama PD Pasar Palembang Jaya Abdul Rizal. (foto:Dkd)
PALEMBANG, SP - Sejak adanya penyebaran virus Corona di Palembang, banyak berita hoaks yang beredar seperti informasi terkait penutupan Pasar Induk Jakabaring serta beberapa pasar tradisional lainnya.

Direktur Utama PD Pasar Palembang, Jaya Abdul Rizal membantah keras hal ini, Dia mengatakan, Kita sudah komunikasi dengan Polrestabes Palembang. Adanya isu penutupan Pasar Induk Jakabaring untuk pencegahan virus Corona tersebut adalah info tidak benar alias hoaks.

“Kami imbau masyarakat untuk tidak mudah percaya terkait penyebaran berita-berita hoax yang beredar, dan sampai saat ini seluruh pasar tradisional tetap buka seperti biasa, dan masih beraktifitas normal seperti biasa,” jelasnya dalam pesan aplikasi, Selasa (24/3/2020).
Dijelaskannya, pihkanya tidak memiliki wewenang untuk menutup pasar, kebijakan tersebut merupakan wewenang Pemerintah Kota Palembang dan hingga saat ini kami tidak pernah mengeluarkan surat edaran penutupan pasar. 

“kita sudah melakukan komunikasi dengan Polrestabes Palembang. Bagi siapa saja yang ikut menyebarkan berita hoaks akan dilakukan upaya hukum,  karena telah menyebabkan keresahan dikalangan pedagang dan masyarakat,” ujarnya.

Saat ini, ungkapnya, pihaknya bekerjasama dengan Polrestabes Palembang sedang berupaya mengejar penyebar berita hoaks terkait peneutupan pasar tersebut. Selain itu, sejak dua hari ini Tim PD Pasar juga melakukan penyemprotan Disinfektan bekerjasama dengan camat lurah dan pihak terkait.

“Kami mengajak masyarakat untuk tetap tenang, jangan panik dengan melakukan pembelian bahan pokok secara besar-besaran. Dan jangan terpancing lalu membeli bahan pokok dengan jumlah besar,” tuturnya. (dkd)  
×
Berita Terbaru Update