![]() |
PALEMBANG, SP - Pemain belakang Babel Muba United Boby Satria akhirnya bisa bernafas lega, bagaimana tidak di tengah pandemi corona yang meneror negeri, Bobby Akhirnya bisa kembali berkumpul bersama keluarganya.
Yah sejak Pemerintah menghimbau menghentikan kegiatan apapun di luar untuk bisa memutus rantai penyebaran virus corona, Bobby dan skuad Laskar Renggonang masih berjibaku di lapangan tanpa intruksi libur.
Meski begitu dirinya tetap mendukung kebijakan manajemen yang akhirnya memberikan libur pemain dengan memperhatikan konpensasi pemain selama di rumahkan.
"Ya ini susuai dengan intruksi pemerintah menghentikan sementara apapun kegiatannya khususnya di olahraga, ya karena hampir semua tim di Liga Indonesia semuanya libur jadi intruksi seperti ini sangat bagus,"ujarnya, Kamis (26/3/2020)
Selain itu Bobby juga mengharapkan agar masyarakat ikut membantu tugas para medis untuk mematuhi himbauan pemerintah dengan menerapkan social discanting di rumah.
"Kita bantu tim medis untuk mencegah penyebaran virus ini jadi dengan kita stay dirumah mengurangi untuk berkumpul di keramaian,"ungkapnya
Ditanya mengenai adakah ketakutan tersendiri dengan dampak virus ini yang telah menyerang beberapa negara di Dunia, eks pemain Bali United inipun tak memungkiri kerap dihampiri rasa takut ketika di sodorkan berita berita mengenai virus Covid-19 ini.
"Ya melihat info info dan berita berita di media mengenai virus ini ya takut juga sih, tapi mudah mudahan tidak sampai parno lah, yang penting kita waspada jaga kebersihan agar masalah ini cepat selesai sehingga kompetisi kembali bergulir,"tukasnya (Nis)