Notification

×

Tag Terpopuler

Sekda Minta ASN Bekerja Sesuai Aturan

Wednesday, February 12, 2020 | Wednesday, February 12, 2020 WIB Last Updated 2020-02-12T09:54:37Z

PAGARALAM, SP - Sekda Kota Pagaralam, Syamsul Bahri didampingi Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM)  mengimbau Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Pagaralam untuk bekerja sesuai dengan aturan yang berlaku agar tidak tersandung dengan hukum.

"Turuti aturan yang berlaku sehingga tidak bermasalah dengan hukum, apalagi kalau sampai diberhentikan dengan tidak dengan hormat (PTDH). Tidak usah terlalu ngoyo demi menambah pendapatan kalau akhirnya bermasalah," ujarnya, Rabu (12/02/2020) saat ditemui wartawan di ruang kerjanya.

Karena menurut dia, kalau sudah bermasalah yang rugi tentunya diri sendiri, gaji berkurang, tunjangan hangus, dan keluarga malu. Untuk itu, lebih baik turuti saja aturan yang berlaku sehingga bekerja bisa nyaman. “Kalau memang gajinya kurang, ya sambil berkebun saja atau berdagang untuk menambah penghasilan. Hindarilah masalah yang terkait dengan hukum agar bekerja bisa nyaman dan tidur nyenyak dan enak makan. Tidak sedikit pegawai yang bermasalah akhirnya di PTDH, dan masuk penjara,” katanya. (Repi)
×
Berita Terbaru Update