PALEMBANG, SP - Komisi I DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dipimpin Antoni Yuzar melakukan kunjungan kerja (Kungker) ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Kemenpan dan RB) di Jakarta , Kamis (20/2/2020).
Kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan nasib 101 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Provisni sumatera Selatan (Sumsel) yang hingga saat ini belum dilantik. Rombongan Komisi I DPRD Sumsel sendiri diterima Karo Humas Kemenpan dan RB, Wasito dan pejabat fungsional Hesti.
“Dasar hukum untuk pelantikan dan penganggaran belum ada. Sehingga belum bisa dilakukannya pelantikan,” kata Antoni Yuzar.
Padahal menurut politisi PKB ini, pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja ini sudah dinyatakan lulus tes namun belum dilantik hingga saat ini.
Sementara itu, Karo Humas Kemenpan dan RB, Wasito menjelaskan, pengangkatan pegawai PPPK masih menunggu Peraturan Presiden (Perpres) yang akan disampaikan oleh Kemenpan dan RB kepada komisi I diperkirakan dalam tahun ini. “Kita masih menunggu Peraturan Presiden,” kata Wasito. (Hmy)