Notification

×

Tag Terpopuler

700 Unit Lampu Jalan LED Kembali Dipasang

Thursday, February 20, 2020 | Thursday, February 20, 2020 WIB Last Updated 2020-02-20T03:52:14Z
Kepala Dinas PRKP Kota Palembang, Affan Mahali. (foto/Ara)
- Kurang Beban Bayar Tagihan Listrik

PALEMBANG, SP -  Untuk mengurangi beban pembayaran tagihan biaya listrik lampu jalan, pemerintah melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) kembali akan memasang 700 unit lampu LED di sejumlah jalan utama .

Kepala Dinas PRKP Kota Palembang, Affan Mahali mengatakan, pemasangan lampu LED di jalanan Kota Palembang telah dilakukan beberapa waktu terakhir. Pada 2020 Dinas PRKP Kota Palembang akan membeli kembali lampu jalan LED sebanyak 700 unit dengan anggaran sebesar Rp5 miliar. 

Dinas PRKP menilai penggunaan lampu LED akan meringankan beban daerah dalam membayar lampu jalan ke PLN. Pasalnya, dalam satu bulan saja pihaknya harus bayar tagihan rekening Rp6 miliar. 

‘”Tapi biaya ini bisa tertutupi lantaran pendapatan Pajak Penerangan Jalan (PPJ) sebsar Rp13 miliar - Rp14 miliar perbulan. Kalau lampu jalan pakai LED semua, maka pengeluaran lampu jalan kita berkurang, sementara pendapatan dari PPJ tidak akan terlalu banyak untuk menutupi bayar listrik," katanya kepada Sumsel Pers, kemarin. 

Menurut  Affan, saat ini 90 persen lampu jalan protokol sudah terpasang lampu LED. Sedangkan jalan yang belum terpasang lampu LED diantaranya jalan Angkatan 66 dan Kamboja. 

"Tapi untuk lampu jalan di batas Kota Palembang Kertapati, KM 12, arah Kenten Laut ke Kebun Sayur dan Talang Putri sudah kami ganti semua dengan lampu LED. Jika harus memenuhi semua yang belum diganti, kita butuh anggaran Rp6 triliun, sementara anggaran kota saja tidak sampai sejumlah itu," katanya.

Sementara itu, Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda, meminta agar penerangan di taman diperbanyak, seperti lampu hias. 

"Agar taman dan ruang terbuka penerangannya bagus dan indah, sehingga tidak dianggap seram dan tidak rawan terjadinya kejahatan," katanya. (Ara)

×
Berita Terbaru Update