![]() |
PALEMBANG, SP - BCA Syariah memberikan kemudahan untuk beribadah umrah bagi masyarakat umum. Adapun paket yang ditawarkan mulai dari Rp 19,9 juta per orang untuk keberangkatan pada 25 Januari 2020 dan 22 Februari 2020.
Muhammad Ilham Qolbi, Account Officer Commercial & Corporate BCA Syariah Palembang mengatakan, dengan paket umrah yang kami tawarkan ini semoga bisa meningkatkan pelayanan ke masyarakat dan mengenalkan adanya pembiayaan umrah melalui BCA Syariah.
“Ada tiga biro perjalanan umrah yang dapat dipercaya yang sudah bekerjasama dengan BCA Syariah, sehingga nasabah tidak perlu ragu,” katanya, Selasa (14/1).
Paket umrah yang kami tawarkan ini hanya untuk 45 kursi pertanggal keberangkatan, bagi masyarakat yang berminat dengan penawaran ini bisa mendaftar ke cabang cabang BCA Syariah terdekat.
“Untuk pembayaran nya bisa secara cash juga bisa dengan pembiayaan tanpa uang muka, dan bagi yang belum menjadi nasabah BCA Syariah juga bisa mendaftar, “ ucapnya.
Untuk fasilitas yang di dapat bagi nasabah yang mendaftar untuk 25 Januari menggunakan pesawat Oman dan Etihad Airways untuk 22 Februari 2020.
“Paket yang di tawarkan ini, untuk menginap nya di hotel bintang empat, makan 3 x dalam sehari, visa umrah, handling service di Tanah Suci, dan manasik umah di Swissbel Hotel Bandara Soekarno Hatta, dan Transportasi bus AC di Madinah 4 malam dan Mekkah 4 malam,” jelasnya.
Harga paket belum termasuk suntik meningitis, biaya handling dari Jakarta ke Daerag, biaya surat keterangan mahrom, biaya kelebihan bagasi dari maskapai, juga belum termasuk biaya pembuatan paspor dan biaya tambahan nama.
“Untuk pembiayaan tanpa perlu uang muka, tanpa jaminan khusus karyawan tetap, proses mudah dan cepat, jangka waktu hingga 3 tahun, angsuran rendah dan ada asuransi jiwa,” ujarnya. (dkd)