Notification

×

Tag Terpopuler

Fitri: Sekolah Jangan Lakukan Pungli

Monday, January 20, 2020 | Monday, January 20, 2020 WIB Last Updated 2020-01-20T02:46:44Z
Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda mengunjungi kediaman Ibu Susilawati baru-baru ini. (foto:Ist)

PALEMBANG, SP Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang menegaskan kepada seluruh sekolah yang ada di Palembang ini agar tidak melakukan pungutan liar (pungli) dalam bentuk apapun itu.
Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda mengatakan, pihaknya akan terus berupaya dan memprioritaskan pendidikan masyarakat Kota Palembang agar tetap bisa mengeyam pendidikan.
“Tidak ada istilah putus sekolah lantaran biaya. Semua kepala sekolah sudah saya berikan peringatan untuk tidak melakukan pungli dalam bentuk apapun,” ungkapnya kepad Sumsel Pers, kemarin.
Peringatan ini kembali diberikan Fitri usai laporan yang diberikan masyarakat kepada dirinya yang tidak mampu untuk melanjutkan sekolah anaknya akibat keterbatasan biaya.
“Ibu Susilawati salah satu warga Kota Palembang yang beberapa waktu lalu sempat datang ke ruang saya, beliau menyampaikan bahwa dirinya mempunyai tiga orang anak yang usianya sudah masuk masa sekolah. Akan tetapi karena kendala biaya beliau tidak sanggup untuk membiayainya,” terangnya.
Selain meminta sekolah untuk meringkan biaya ketiga anak tersebut, Fitri juga memberikan bantuan berupa perlengkapan sekolah bagi ketiga anak Susilawati yang merupakan warga Jalan Ponorogo, Lorong Mawar 2, RT 10, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Sukarami, Palembang tersebut. (Kar)

×
Berita Terbaru Update