Notification

×

Tag Terpopuler

Tekankan Wartawan Cerdas dan Beretika

Thursday, November 07, 2019 | Thursday, November 07, 2019 WIB Last Updated 2019-11-07T09:48:20Z

PALEMBANG, SPSeorang wartawan dinilai penting memiliki kecerdasan namun tidak akan berarti tanpa memiliki etika atau etitude yang baik. Hal tersebut diungkapkanoleh Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Selatan (Sumsel), Firdaus Komar, di sela Orientasi PWI Sumsel, di Hotel Amaris, Kamis (7/11/2019).

Ketua PWI Sumsel, Firdaus Komar mengatakan, berprofesi sebagai jurnalis atau wartawan ini bukanlah mudah. Sebab, seorang wartawan harus mengerti Kode Etik Jurnalistik bahkan mengaplikasikannya dalam menekuni profesi ini sehari-hari.

"Peran Pers sangat penting sebagai kontrol sosial, bagaimana masyarakat menyerap informasi yang besar dna fakta yang disampaikan seorang wartawan," katanya.

Firdaus menekankan bahwa seorang wartawan tidak hanya perlu cerdas. Tetapi juga menyingkronkan kecerdasannya dengan etika. "Sehingga wartawan ini selain dia pintar, dia juga beretika," katanya.

Ia menambahkan, seorang wartawan harus terus belajar dan mengembangkan wawasannya. Dengan cara banyak membaca karena wartawan itu tidak ada batas untuk terus bekarya.  Pemberitaan yang berimbang tanpa menyudutkan  adalah karya.

"Jadilah wartawan yang profesional dan pekerjaan wartawan jangan jadi tempat pelarian. Ini tidak akan menjamin seorang wartawan untuk jadi independen," katanya.

Dijelaskannya, tujuan pers adalah tercapainya cita-cita bangsa Indonesia sebagaimana diamanatkan pembukaan undang-undang 1945, terlaksananya kehidupan demokrasi, berbangsa dan bernegara serta kemerdekaan. Kemudian terwujudnya kemerdekaan Pers Nasional yang profesional, bermartabat dan beradab.

Selain itu, terpenuhinya hak publik memperoleh informasi yang tepat, akurat, dan benar dan terwujudnya tugas pengawasan, kritik, koreksi dan saran terhadap hal-hal yang berkaitan dengan kepentingan publik.

"Maka tujuan pers adalah kecerdasan bangsa. Hal ini dapat terwujud oleh wartawan profesional," ujarnya.

Sementara itu Narasuber Orientasi PWI Sumsel Imam Handiman menjelaskan tentang teknik penulisan berita dan apa tugas wartawan. Ia mengatakan, wartawan harus benar-benar datang langsung ke lapangan untuk meliput dan kemudian menuliskan berita sesuai fakta.

"Wartawan dalam penulisan harus sesuai dengan 5W dan 1 H," katanya. (Ara)

×
Berita Terbaru Update