BANYUASIN, SP - Wakil Ketua DPRD Banyuaain Noor Ishmatuddin menghadiri Upacara Hari Guru Nasional dalam rangka peringatan HUT ke - 74 PGRI. Upacara tersebut berlokasi di Lapangan Sekolah Madrasah Aliyah (MA) Desa Sumber Jaya, Kecamatan Sumber Marga Telang, Kabupaten Banyuasin.
Dikesempatan itu Wakil Ketua DPRD Banyuasin Noor Ishmatuddin mengucapkan selamat Hari Guru Nasional dan HUT ke-74 PGRI. "Kepada bapak dan ibu dewan guru semoga dedikasi bapak/ibu guru akan memperlihatkan makna bagi bangsa dan negara serta kemanusiaan, serta sebagai ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa," ucap Noor Ishmatuddin.
"Orang hebat bisa melahirkan beberapa karya yang hebat, tapi hanya guru yang dapat melahirkan ribuan orang hebat," ujar Politisi Partai Gerindra yang termuda di Kabupaten Banyuasin selaku Wakil Ketua DPRD Banyuasin, Senin (25/11).
Dirinya memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pemerintah RI yang telah menetapkan tanggal 25 November sebagai HGN dan HUT PGRI sesuai keputusan Presiden nomor 78 tahun 1994.
“Dengan jiwa dan semangat proklamasi 17 Agustus, PGRI lahir dibawah panji perjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia dan PGRI hadir bukan hanya ikut serta memperjuangkan kedaulatan negara kesatuan republik Indonesia (NKRI) tetapi juga berperan melawan kebodohan dan keterbelakangan sekaligus berjuang untuk mengangkat harkat dan martabat guru” ujarnya.
Sistim pendidikan nasional dihadapkan pada tantangan yang amat kompleks tetapi menarik, olehnya itu PGRI sebagai organisasi profesi ditantang agar mampu menggerakan pendidikan sekolah, tetapi harus merasa terpanggil untuk ikut melahirkan pemikiran trasformatif dalam pengembangan kebijakan pemerintah, pengelolaan program pembangunan di pusat dan daerah serta dalam melahirkan berbagai gagasan dan tindakan inovatif sesuai dengan tantangan abad ke 21.
“Dunia saat ini menghadapi fenomena dengan lahirnya digitalisasi sistim pendidikan melalui inovasi apikasi teknologi yang dirancang terbuka saling berbagi terhubung atau berjejaring satu sama lain” ungkap pria murah senyum ini. (Adm)