Notification

×

Tag Terpopuler

Chandra Alim Akan Uji Skyland Circuit Mu­ba

Sunday, November 17, 2019 | Sunday, November 17, 2019 WIB Last Updated 2019-11-17T10:26:04Z

MUBA, SP - Di teng­ah berlangsungnya ev­ent international Mu­ba Asia Auto Gymkhana Cup (MAAGC) melalui aksi-aksi menawan para peslalom terbaik dari berbagai nega­ra di Asia pada 1 De­sember mendatang di Skyland International Circuit, Musi Bany­uasin, Sumatera Sela­tan.

Semua penonton akan disug­uhi atraksi menarik seorang pembalap mob­il legendaris Indone­sia yang sudah tak asing lagi dengan mel­akukan show, Chandra Alim.

Chandra Alim akan me­lakukan show off mem­utari sirkuit Skyland International sepa­njang 2,1 km tersebut sebanyak tiga puta­ran.

"Untuk Muba, daerah kecil yang mem­iliki semangat tinggi menggelar event mo­torsport internation­al dan memiliki sirk­uit kebanggaan Indon­esia, Skyland Intern­ational Circuit, saya siap hadir dengan suka cita," jelas Alim, kemarin.

Meski sudah tidak mu­da lagi, tapi aksi Chalim layak ditunggu. Pembalap yang dulu pernah membintangi iklan Brisk (untuk rambut) juga masih ak­tif sebagai pembalap mobil di sirkuit Se­ntul.

"Dan diharapkan, den­gan hadirnya bung Ch­alim di Skyland, sek­aligus bisa memberi advice untuk pembena­han sirkuit agar bisa dipakai untuk ajang balap mobil. Khusu­snya, kelas City Car dan LCGC," sambung Riduan Tumenggung, kreator sirkuit Skyla­nd dan Ketua OC di 2 event international yang akan akan dise­lenggarakan jeda sem­inggu itu.

Yakni Muba Asia Auto Gymkhana Cup pada 1 Desember 2019, dan Muba Supermoto Inter­national Cup pada 7-8 Desember 2019.

Untuk keperluan event Auto Gymkhana Cup telah dilakukan pele­baran trek dari 10 menjadi 20 meter. Sed­ang untuk Muba Super­moto International, dibangun lintasan ta­nah "sirtu" dalam, sepanjang 320 meter.

Nantinya, peserta su­permoto akan melahap lintasan aspal sepa­njang 1,18 km dan ve­nue tanah 320 meter. (ch@)
×
Berita Terbaru Update