Notification

×

Tag Terpopuler

Wong Banyuasin Bawa Pulang N-Max

Tuesday, September 10, 2019 | Tuesday, September 10, 2019 WIB Last Updated 2019-09-10T03:42:11Z
Senyum manis pemenang Motor N-Max Pucuk  Coolinary Festival (foto/dkd)
PALEMBANG, SP - FRANSISCA(24) kaget ketika namanya disebut Sebagai pemenang utama Pucuk  Coolinary Festival, Minggu (8/9) malam. Gadis yang beruntung ini mendapatkan grandprize satu unit motor Yamaha Nmax, ia merasa sangat bahagia dan tidak menyangka.


“Alhamdulillah mungkin ini salah satu rezeki saya menjelang pernikahan di oktober nanti, awalnya  saya hanya jalan jalan menikmati semua tenant yang ada disini bareng keluarga, ada 30 kupon yang saya masukkan ke kotak doorprize,  Alhamdulillah malam ini saya yang beruntung mendapatkan N-Max,” kata warga Talang Keramat kabupaten Banyuasin ini yang memang hobi dengan kulineran.

Perhelatan festival kuliner terbesar di Palembang, Pucuk Coolinary Festival ’Temukan Rasa Favoritmu’ sukses memadati Lapangan Parkir Palembang Trade Center (PTC) Mall. 

Tercatat lebih dari 200 ribu pengunjung meramaikan festival kuliner yang terbagi dalam 3 zona rasa Gurih, Manis dan Pedas pada Sabtu dan Minggu, 7 dan 8 September 2019.

Branch Manager Teh pucuk Harum, Yustina Amelia mengatakan, Berbagai kegiatan seru dan menguntungkan bagi para foodies juga menjadi poin utama yang membedakan   Pucuk Coolinary Festival dengan festival kuliner lainnya.  Selama dua hari penyelenggaraan terlihat di setiap zona Manis, Pedas, dan Gurih yang terdiri 100 lebih tenant kuliner dipenuhi oleh antrian yang panjang.  Belum lagi       ”Bagi-Bagi 10,000 porsi pempek dan sesi ”Happy Hour” yang sangat memanjakan lidah dan kantong para pecinta kuliner yang hadir.

“Sesi final dari kompetisi ”Spicy King Noodle” yang mengikutsertakan para pengunjung semakin memeriahkan penutupan Pucuk Coolinary Festival malam ini. Selain itu undian grandprize berhadiah dua motor Yamaha N- Max juga menjadi penantian menarik bagi pengunjung yang telah mengisi kupon belanja nya, yang mana malam terakhir ini pemenangnya warga dari Banyuasin,” Jelasnya, Minggu (8/9).

Yusnita menambahkan, Tak hanya memanjakan para foodies, Teh Pucuk Harum melalui Pucuk Coolinary Festival memberikan apresiasi terhadap para tenant yang merupakan bagian dari UMKM bidang kuliner di Indonesia lewat kegiatan ‘Pemilihan Tenant Favorit’ yang akan dipilih langsung oleh foodies.  Malam ini telah diumumkan pemenang ’Tenant Kuliner Favorit’ dari 3 Zona Pedas, Gurih, dan Manis yang dipilih berdasarkan voting para pecinta kuliner.

Hadiah uang tunai senilai Rp 15,000,000,- diberikan masing-masing kepada tenant RM Samo Raso dari Zona Gurih, Bella Cakes dari Zona Manis, dan Giant Snacks dari Zona Pedas sebagai apresiasi dari Teh Pucuk Harum agar kedepannya bisa mengembangkan bisnis kuliner mereka. Ketiga kuliner tersebut berhasil menjadi tenant terfavorit Pucuk Coolinary Festival di Palembang karena memiliki totalitas rasa pedas, gurih, dan manis yang pastinya disukai oleh para pengunjung.

Kesuksesan Pucuk Coolinary Festival di Palembang tentunya berkat dukungan dan partisipasi para tenant kuliner dan para pecinta kuliner yang telah meramaikan gelaran festival kuliner akbar ini, Teh Pucuk Harum berterima kasih yang sebesar-besarnya kepada para masyarakat Palembang dan sekitarnya. (dkd)
×
Berita Terbaru Update