Notification

×

Tag Terpopuler


Oktober, Pengecoran Lantai Basement Ditargetkan Selesai

Wednesday, September 18, 2019 | Wednesday, September 18, 2019 WIB Last Updated 2019-09-18T14:24:49Z
Kepala Cabang PT Magma Beatum Palembang, Raimar Yousnaidi, kepada awak media, Rabu (18/9) (foto/lan)
PALEMBANG, SP - Pengecoran lantai basement untuk Aldiron Plaza Cinde (APC) ditargetkan selesai pada oktober mendatang. Hal ini diungkapkan Kepala Cabang PT Magma Beatum Palembang, Raimar Yousnaidi, kepada awak media, Rabu (18/9).


Raimar mengatakan, pembangunan Aldiron Plaza Cinde (APC) saat ini memasuki tahap pengecoran lantai basement. "Ya, saat ini kita sudah memasuki tahap pengecoran untuk lantai basement," katanya.

Pengecoran lantai basement pada pembangunan Aldiron Plaza Cinde ini sendiri ditargetkan akan selesai pada Oktober mendatang. "Siang malam kami bekerja untuk menyelesaikan pengecoran lantai basement zona satu sampai zona empat. Mudah-mudahan target kita Oktober selesai bisa terwujud," ujar Raimar.

Raimar menjelaskan, Setelah selesai melakukan pengecoran lantai basement, prosesnya akan berlangsung secara paralel. Diperkirakan November mendatang sudah bisa melakukan pembangunan untuk lantai berikutnya. Selain sedang melakukan pengecoran lantai basement, kita juga sudah memasang atau menanam sudah lebih dari 1.500 tiang pancang," jelasnya.

lebih lanjut diungkapkannya, untuk mempercepat proses pembangunan di lahan sempit tersebut, pihaknya dibantu dua alat pancang dan tiga eksavator. "Sementara ini kita mendahulukan Pile Cap-nya untuk pergerakan lebih cepat. Karena dikhawatir akan menghadapi musim hujan nantinya," ungkap Raimar seraya menambahkan Artinya Pile Cap sudah disiapkan semua. Sesuai target bahwa Desember para pedagang sudah masuk ke lantai semi basement, awal Desember nanti mulai pengundian tempat. (Lan)
×
Berita Terbaru Update