Ketua PWI Pagaralam Asnadi (foto/repi) |
- Polri dan PWI Saling Membutuhkan
- Kedepankan Profesionalisme
PAGARALAM, SP - Ketua PWI kota Pagaralam,Asnadi M.Aridi menilai antar PWI dan Polri khususnya Polres Pagaralam tak terpisahkan karena kedua organisasi ini saling membutuhkan serta saling menguntungkan atau simbiosis mutualisme. Dia menilai sosok AKBP.Trisaksono Puspo Aji Sik MSi banyak mendukung dan membantu kegiatan PWI Pagaralam. "Saat peringatan Hari Pers Nasional (HPN), bhakti sosial, kunjungan ke panti dan penyerahan bantuan kepada janda dan keluarga yang kurang beruntung. "Polres Pagaralam terlibat langsung dan ambil bagian, jelasnya di kediamannya,Minggu (09/09) saat dikonfirmasi kesan kesannya atas Kapolres Pagaralam AKBP. Trisaksono Puspo Aji Sik MSi yang akan pindah tugas ke Polres Bungo, Jambi.
Hubungan yang harmonis dan profesional antara PWI dengan Polres hendaknya terus terjalin dan terenda meski Kapolresnya berubah. "Kapolres boleh.berubah namun hubungan harmonisasi antara PWI dengan Polri mesti dijaga dan dipertahankan. "Terang Asnadi.
"Selama ini akses mendapatkan informasi pemberitaan terbuka luas dari.kepolisian dan hal ini juga bagi Polri dipublish sebagai bentuk kerja dan prestasi," urainya.
"Dalam artian,PWI sebagai media control tetap menjalankan fungsinya sesuai dengan ketentuan tetap profesional,tidak bohong,tidak fitnah serta berimbang dengan narasumber yang kompeten," imbuhnya.
Lanjut pria yang inovatif ini,PWI tidak hanya harmonis dengan Polri namun juga dengan Forkompimda."selama ini jalinan PWI dengan Polri dan Forkompimda berjalan dengan baik." tandasnya.
"Selamat jalan dan bertugas ditempat yang baru kepada AKBP. Trisaksono Puspo Aji dan selamat datang kepada AKBP. Dolly Gumara. Meski Kapolresnya.berganti hubungan antara PWI dan Polri senantiasa terjalin dengan baik." pungkasnya (Repi)