Pemandangan ini kental dan lazim terlihat saat gelaran 17 Agusrus. Sejumlah pertandingan dan perlombaan pun diyakini memberikan hiburan rakyat seperti lomba panjat pinang, karaoke, Futsal, joget, makan kerupuk, lari karung, gebuk bantal, tarik tambang, dan lain lain.
Kemeriahan inipun bisa disaksikan di Perumnas Gerilya Abdi negara (GAN) Sabtu (17/08), sejumlah warga tumpah ruah dan berkerumun di depan kediaman ketua RW setempat, sekedar menonton atau ikut berlomba.
Gelak tawa terdengar lepas manakala menyaksikan kelucuan para peserta yang ikut perlombaan, begitu juga dukungan semangat kepada peserta lomba.
Ketua RW GAN, Dihakimi disela sela kegiatan menjelaskan,giat yang diselenggarakan dalam rangka peringatan HUT kemerdekaan selain sebagai hiburan warga juga mempererat silaturahmi." disamping hiburan juga jalinan silaturahmi." urainya.
Pantauan di lokasi, tidak hanya anak anak yang ikut lomba tetapi juga remaja dan dewasa dan bagi juara disiapkan hadiah oleh panitia.
Salah seorang warga GAN, Suwarno mengaku senang dan terhibur atas gelaran lomba HUT Kemerdekaan indonesia ke 74. "Kita berikan apresiasi yang tinggi kepada kawula muda yang telah berpartisipasi dalam rangkaian gelaran ini."tutupnya (Repi Black)