Sambutan Wabup Banyuasin dan Foto Bersama |
BANYUASIN, SP - Kapolsek Pangkalan Balai AKP Indrowono, SH., M.Si menghadiri undangan pembukaan Festival Rebana tingkat Kabupaten Banyuasin bertempat di kantor kelurahan Pangkalan Balai, Rabu (07/08) pukul 09.00 WIB.
Hadir pada acara tersebut Wabup Banyuasin H. Slamet Somosentono SH, Kajari banyuasin diwakili Bpk Endro SH, MH, Kadinsos Ir. Alfian, MM, Kabag kesra Kabupaten Banyuasin, Kapolsek Pangkalan Balai AKP Indrowono SH, M.Si.
Juga hadir Camat Banyuasin III Drs Yuni Khaerani M.Si, Danramil Pangkalan Balai Kapten Zulkadri Lurah dan kades di Kecamatan Banyuasin III dan Kepala UPTD se Kecamatan Banyuasin III.
Adapun susunan pada acara tersebut yakni pembacaaan ayat suci Al Qur'an, Pembacaan doa, Laporan ketua panitia festival rebana Kabag Kesra Banyausin, Sambutan Wabup Banyuasin dan Foto bersama.
Giat festival rebana tingkat Kabupaten Banyuasin tersebut hanya di ikuti oleh 16 peserta dari 21 Kecamatan yang ada di Kabupaten Banyuasin dan giat tersebut akan berlangsung selama dua hari yaitu tanggal 7 sampai dengan 8 Agust 2019," kata Kapolsek AKP Indrowono. (Adm)